AIMS (ASEAN International Mobility for Students) adalah program pertukaran mahasiswa yang diinisiasi oleh Perkumpulan Kementrian Pendidikan se-Asia Tenggara. AIMS pada awalnya hanya diikuti oleh tiga negara yaitu Malaysia, Indonesia, dan Thailand sehingga pada awalnya proyek AIMS lebih dikenal dengan M-I-T (Malaysia, Indonesia, Thailand). Pilot project program MIT mulai dilaksanakan tahun 2010, kemudian pada tahun 2012, Vietnam mulai bergabung dengan project ini dan nama MIT kemudian dirubah menjadi AIMS.
pada perkembangannnya MIT berubah menjadi AIMS dan negara peserta tidak lagi terbatas dari Malaysia, Indonesia dan Thailand saja namun juga dari negara lain bahkan negara di luar kaawasan asia tenggra.
pada perkembangannnya MIT berubah menjadi AIMS dan negara peserta tidak lagi terbatas dari Malaysia, Indonesia dan Thailand saja namun juga dari negara lain bahkan negara di luar kaawasan asia tenggra.
Program AIMS menawarkan mahasiswa untuk bisa mengikuti perkuliahan di negara lain. Melalui program ini, mahasiswa juga bisa memahami dan sharing kebudayaan di negara tujuan. Dengan kegiatan tersebut, diharapkan mahasiwa sebagai generasi penerus bangsa lebih siap bersaing di era global dan era penerapan masyarakat ekonomi ASEAN. AIMS akan memberikan pengalaman berharga pada mahasiwa supaya bisa lebih mandiri, bisa menjalin komunikasi dan relasi dengan teman dari berbagai negara serta dapat meningkatkan sikap menghargai budaya negara lain. AIMS juga diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan di Asia Tenggara.
Namun, sayangnya universitas di Indonesia yang bergabung dalam jaringan AIMS masih terbatas dan universitas tujuan juga masih terbatas. Beberapa universitas di indonesia yang menyelenggarakan program AIMS antara lain UNS (Universitas Sebelas Maret), UI, UGM, UPI, IPB, UNSRI, Univ. Ahmad Dahlan, Univ. Maranatha, BINUS, ISI Surakarta, dan ISI Denpasar. Bidang ilmu yang ditawarkan untuk peserta juga masih terbatas pada bidang Pertanian, Bahasa dan Budaya, Bisnis Internasional, Perhotelan dan Pariwisata, serta Ilmu dan Teknologi Pangan.
Saat ini, perkembangan program AIMS sudah cukup baik, dimana universitas tujuan untuk program AIMS tidak hanya di kawasan Asia tenggara saja, namun juga ke Jepang. Bertambahnya negara dan universitas tujuan ini diharapkan dapat semakin memberikan peluang bagi mahasiswa untuk bergabung di program AIMS dan meningkatkan kualitas pelaksanaan program AIMS.
Sebagai salah satu alumni penerima program AIMS, penulis mengucapkan terim kasih atas kesempatan yang diberikan. Terima kasih untuk AIMS Indonesia di Vietnam National University of Agriculture, Hanoi tahun 2014.
Sungguh pengalaman yang sangat luar biasa!
Sungguh pengalaman yang sangat luar biasa!
EmoticonEmoticon